Kumpulan contoh tugas makalah dan pembahasan lainnya

Tuesday 11 October 2016

Penyebab Terjadinya Pelanggaran HAM

Penyebab Terjadinya Pelanggaran HAM - Menurut Wikipedia HAM atau Hak Asasi Manusia adalah  prinsip-prinsip moral atau norma-norma, yang menggambarkan standar tertentu dari perilaku manusia, dan dilindungi secara teratur sebagai hak-hak hukum dalam hukum kota dan internasional.

Namun kali ini kita bukan akan membahas soal pengertian Hak Asasi manusia, melainkan kita akan menelurusi lebih dalam mengenai faktor penyebab terjadinya pelanggaran ham di indonesia maupun di luar negeri. Beberapa penyebab terjadinya pelanggaran HAM secara lengkap dan terinci.

Faktor Internal Pelanggaran HAM :
  1. Keadaan psikologis para pelaku artinya pelaku pelanggaran HAM terkadang melakukan pelanggaran ketika kondisi psikologisnya agak terganggu mungkin ketika depresi atau stress
  2. Sifat Egois, pelanggaran HAM juga dapat terjadi karena sifat egois dari pelaku.
  3. Tidak adanya sikap toleransi terhadap orang lain, Pelaku pelanggaran HAM terkadang memiliki sikap kurang toleransi terhadap orang lain.
  4. Tingkat Kesadaran Pelaku terhadap HAM
  5. Tidak adanya rasa Empati dan rasa kemanusiaan
  6. Adanya pandangan HAM bersifat individualistik
  7. Sifat individualis
  8. Adanya rasa dendam artinya pelanggaran HAM juga bisa terjadi karena adanya unsur dendam dari pelaku.
  9. Adanya diskriminasi  dari orang yang ada dalam kesehariannya

Faktor Eksternal  Pelanggaran HAM:

  1. Perangkat hukum yang tidak tegas dan tidak jelas sehingga menimbulkan ketidakpastian hukum.
  2. Strukture sosial  dan politik yang memungkinkan terjadinya pelanggaran hukum dan hak asasi manusia
  3. Kesenjangan Ekonomi
  4. Teknologi yang digunakan secara salah
  5. Belum meratanya pemahaman tentang hak asasi manusia
  6. Adanya pihak yang membantu dan mempermudah pelanggaran hak asasi manusia
  7. Kurang berfungsinya lembaga-lembaga penegak hukum.
Itulah yang menjadi penyebab terjadinya pelanggaran ham di berbagai negara, khususnya di Indonesia. Demikian artikel saya buat semoga menjadi pembelajaran serta ilmu bagi anda selaku pembacanya.